" Renungan pagi " = 400 =
Assalamu alaikum warahmatullahi wabarakatu.
Abu Hurairah dari Nabi shallallahu 'alaihi wasallam beliau bersabda: "Sya'ir (atau sajak) paling indah yang pernah diungkapkan orang Arab ialah sajaknya Labid.
Labid bersya'ir:
Alaa, kullu syaiin maa khalallaha bathil (Ketahuilah, segala sesuatu selain Allah itu pasti binasa)
(sahih muslim )
Telah menceritakan kepada kami 'Amru An Naqid dan Ibnu Abu 'Umar keduanya dari Ibnu 'Uyainah. Ibnu Abu 'Umar berkata; Telah menceritakan kepada kami Sufyan dari Ibrahim bin Maisarah dari 'Amru bin Asy Syarid dari Bapaknya dia berkata
'Pada suatu hari aku dibonceng oleh Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam, lalu beliau bertanya kepadaku; 'Apakah kamu hafal syairnya Umayyah bin Abu Shalt?
Aku menjawab; 'Ya.' Kata beliau; 'Lantunkanlah untukku! ' lalu aku melantunkannya satu bait syair.
Kemudian beliau berkata; 'Tambah lagi! Kemudian aku lantunkan lagi.
Namun beliau berkata; 'Tambah lagi! ' hingga aku melantunkannya sebanyak seratus bait.( hs muslim )
Syair itu adalah kata indah yang dalam maknanya.. sehinggga,, mudah mempengaruhi fikiran orang...
oleh sebab itulah setan meminta pada Allah untuk
di izinkan masuk kepada syair,,,,,
dan Allah kabulkan,,
jadi berhati hatilah saudaraku ama syair dan menulis
membaca dan menikmati syair,,,
baik itu dalam puisi,,, kata kata bijak... nyanyian,
dan ungkapan tertata lainnya,,,sebab syair yang telah
di boncengi syaitan,, sangat di murkai nabi seperti
pada hadist dibawah ini,,,;
Nabi shallallahu 'alaihi wasallam:
"Sesungguhnya perut orang yang penuh muntah hingga kenyang di antara kalian lebih baik daripada perut yang penuh dengan sya'ir (sajak)." ( sahih muslim )
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar